[TIPS] Cara Mudah Menghitung Berat Badan Ideal Anak, Usia 8 Hingga 14 Tahun!

Menghitung Berat Badan Ideal Anak
Menghitung Berat Badan Ideal Anak

Swarariau.com, Tutorial Menghitung -- Beberapa Cara Mudah Menghitung Berat Badan Ideal Anak! Dalam hal kesehatan seorang anak, tentu tidak bisa dipukul rata hanya dari berat badan atau kelincahan saja. 

Dalam setiap usia, tentu terdapat faktor tumbuh kembang sendiri yang sesuai. 

Faktor yang paling terlihat dan begitu berpengaruh selain usia adalah jenis kelamin dari seorang anak. Tentu akan berbeda pertumbuhan antara anak laki-laki dengan perempuan.

Berikut ini adalah rentang usia dari batita, balita, hingga anak-anak dan remaja yang bisa dijadikan patokan seentara sebelum beralih pada penghitungan tumbuh kembang yang ideal.

Usia 2-8 Tahun

Di rentang usia 2-8 tahun, berat badan ideal anak laki-laki dan perempuan relatif sama. Di usia 2 tahun, mereka akan memiliki rata-rata tinggi 86 sentimeter dan berat badan ideal 12 kilogram. 

Pada usia 4 tahun, tinggi badan rata-rata anak akan bertambah menjadi 102 cm, berat badan ideal anak menjadi 15 kg. 

Anak akan terus tumbuh hingga mencapai tinggi 127 cm dan berat badan ideal bertambah menjadi 26 kg di usia 8 tahun.

Usia 10-14 Tahun

Memasuki usia 10-14 tahun, anak laki-laki dan perempuan akan mulai mengalami proses pertumbuhan yang berbeda karena mengalami pubertas. 

Di usia 14 tahun, tinggi badan rata-rata anak perempuan menjadi 160 cm dengan berat badan ideal 49 kg. 

Sedangkan di usia yang sama, tinggi badan anak laki-laki akan menjadi 163 cm dan berat badan idealnya menjadi 51 kg. 

Menghitung Berat Badan Ideal Anak

Salah satu cara menghitung berat badan ideal anak adalah dengan menggunakan rumus rumus BMI (Body Mass Index). 

Dalam hal ini, penghitungan BMI menggunakan rumus pembagian antara berat badan seorang anak dengan kuadrat tinggi anak tersebut dalam skala meter. 

Dengan demikian, setiap penghitungan tinggi badan per sentimeter, maka harus dikonversi terlebih dahulu ke satuan meter.

Mari kita coba hitung berat badan seorang anak berusia 9 tahun yang mempunyai tinggi badan 150 cm dengan berat 25 kg. 

Caranya adalah dengan membagi berat badan tersebut dengan kuadrat tinggi seperti ini: 25/(1,5 x 1,5)

Nantinya, 

Hasil dari penghitungan BMI ini dapat kalian gunakan sebagai acuan gizi dari anak tersebut. Idealnya, bagi anak usia 9 tahun mempunyai kisaran massa badan 13.5-18.4. 

Jika hitungan mengacu pada hasil ini, maka anak tersebut dapat dikatakan mempunyai massa tubuh normal, tidak overweight atau terlalu kurus.

Selain cara menghitung berat badan ideal anak, penulis juga ingin kalian mengetahui chart gizi untuk setiap usia sesuai jenis kelaminnya. 

Oleh karena itu, berikut ini akan penulis lampirkan tabel massa tubuh ideal menurut penghitungan BMI.

Jenis Kelamin

Usia

6

7

8

9

10

11

Perempuan

12.7-17.3

12.7-17.7

12.9-18.3

13.1-19

13.5-19.8

13.9-20.7

Laki-laki

13-17

13.1-17.4

13.3-17.9

13.5-18.4

13.7-19.1

14.1-19.9

Selain penghitungan secara rumus BMI, 

ada juga penghitungan berat badan ideal anak menggunakan metode konvensional, yaitu menerapkan rumus 2n+8, dengan n adalah usia seorang anak yang tengah dijadikan objek hitungan. 

Langsung saja kita ambil studi kasus. 

Misalnya ada anak berusia 5 tahun, maka cara menghitungnya adalah (2 x 5) + 8 = 18. Jadi, berat ideal anak tersebut adalah 18 kg.

Semoga cara menghitung berat badan ideal anak yang sudah penulis sampaikan diatas dapat bermanfaat serta menjawab kebingungan para orang tua saat ini. 

Selain itu, dengan mengetahui berat ideal, orang tua juga dapat melakukan kontrol terhadap asupan gizi yang diberikan pada anak.