Cara Mengembalikan Saldo LinkAja yang Hilang dengan Mudah

Cara Mengembalikan Saldo LinkAja yang Hilang

Swarariau.com, Finance – Halo guys, bagi kamu para pengguna setia LinkAja, pernah nggak sih kamu mengalami saldo LinkAja tiba-tiba hilang?

Jika pernah, atau saat ini kamu sedang mengalaminya, maka kamu harus tahu cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang dengan cara yang mudah berikut ini.

Nah, saldo yang hilang pastinya membuat kesal bagi siapa saja yang mengalaminya. Terlebih jika saldo tersebut dalam jumlah yang cukup besar.

Namun jika hal ini terjadi, kamu tidak perlu khawatir lagi. Karena ada cara untuk mengatasinya.

Informasi lebih lanjut, kamu bisa baca artikel berikut ini! Check it out!

Penyebab Saldo LinkAja Hilang atau Tidak Bisa Masuk 

Kamu pasti heran kenapa saldo LinkAja bisa hilang, padahal kamu tidak melakukan kesalahan apapun.

Nah ada beberapa hal yang membuat saldo bisa hilang atau tidak masuk ke akun LinkAja milikmu, antara lain yaitu: 

  1. Penyebab pertama bisa karena kamu salah input nomor virtual account atau kode pembayaran, sehingga sistem tidak bisa membaca transaksi.
  2. Penyebab berikutnya bisa terjadi karena kamu tidak hapus cache aplikasi pada perangkat. Sehingga sistem tidak bekerja maksimal.
  3. Kemudian bisa juga terkadi karena server sedang mengalami error.
  4. Adapun penyebab lainnya yaitu, kerena koneksi internet kamu kurang stabil. Sehingga menyebabkan sistem tidak bekerja sebagaimana mestinya.
  5. Transaksi gagal.

Karena beberapa kondisi yang mimin sebutkan tersebut, kamu pasti bingung dan ingin tahu bagaimana cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang.

Karena jika tidak kamu urus segera, maka saldo yang hilang tersebut akan sia-sia begitu saja. 

Cara Mengembalikan Saldo LinkAja yang Hilang dengan Mudah

Cara Mengembalikan Saldo LinkAja yang Hilang

Proses pengembalian saldo yang hilang bisa kamu lakukan dengan cara berikut ini: 

Cek Terlebih dulu Kode Pembayaran (VA)

Kamu bisa menjalankan cara ini dengan mengecek ulang kode pembayaran atau nomor virtual account tersebut. Pastikan nomor telah benar, kalau ada kesalahan meski hanya satu digit saja bisa membuat transaksi gagal. 

Cek Riwayat Transaksi pada Rekening Bank

Jika kamu merasa ada masalah pada saat transaksi, kamu bisa mengeceknya pada rekening bank. Hal ini bertujuan agar bisa mengetahui berhasil tidaknya transaksi yang kamu lakukan. 

Kalau kamu temukan transaksi tidak terjadi alias gagal, maka kamu bisa melakukan transaksi kembali. Bila saldo sudah keluar namun transaksi masih gagal, pakai cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang selanjutnya. 

Tunggulah Sampai Sistem Normal

Bisa jadi transaksi yang kamu lakukan tersendat, karena masalah sistem yang tidak normal. Jika masalahnya adalah ini, maka kamu harus menunggu sistem normal dengan sendirinya. 

Biasanya setelah sistem normal, pihak LinkAja akan mengembalikan saldo yang hilang tersebut. Jika sudah normal, namun saldo belum juga kembali alias masih hilang, maka kamu bisa pakai cara yang lain.

Stabilkan Koneksi Internet 

Setelah sistem normal namun jika kondisi internet yang kamu pakai tidak stabil, maka sama saja proses pengembalian saldo tidak bisa kamu lakukan dengan maksimal. 

Maka kamu harus menunggu koneksi internet kamu stabil dulu. Jika pakai WiFi pastikan koneksinya stabil juga. 

Lalu bagaimana jika koneksi internet sudah stabil, namun saldo kamu masih belum saja kembali. Tenang, pakai cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang selanjutnya. 

Menghapus Cache

Kamu bisa mengembalikan saldo yang hilang karena tidak masuk dengan menghapus cache. Caranya adalah sebagai berikut: 

  1. Silakan kamu buka pengaturan.
  2. Kemudian pilih Device Care.
  3. Lalu pilih Storage.
  4. Setelah itu pilih Advance.
  5. Kemudian lanjut dengan pilih Other Apps.
  6. Lalu pilih aplikasi LinkAja.
  7. Selanjutnya klik langsung
  8. Tetrakhir klik clear cache.

Jika cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang yang satu ini belum juga bisa mengembalikan saldo kamu, maka kamu bisa memakai cara berikut ini. 

Menghubungi Call Center LinkAja

Cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang yang ini merupakan cara pamungkas yang bisa kamu lakukan. Kamu bisa menghubungi call center LinkAja atau kamu bisa juga datang langsung ke kantor GraPari kota kamu. 

Call Center LinkAja 150911 pakai kode area (021,022, dst)

Alamat Email: info@LinkAja.id

Cara melaporkan ke GraPari atau call center LinkAja adalah sebagai berikut: 

  1. Langkah pertama, silakan kamu hubungi lewat DM bisa juga Twitter.
  2. Lengkapi dengan bukti tangkapan layar ( screenshot) dari riwayat transaksi LinkAja lalu laporkan ke CS.
  3. Biasanya Customer Service menanyakan nomor HP yang telah terdaftar, dan kamu akan diminta menunggu 1 X 24 jam.
  4. Kamu dapat mengontak lagi Customer Service, ketika sudah lewat dari 1 X 24 jam.
  5. Biasanya CS akan meminta kamu untuk menunggu lagi 3 X 24 jam.
  6. Ikuti instruksi CS, lalu buka aplikasi LinkAja, cek Saldo kamu yang sudah terpotong. Biasanya saldo akan segera kembali.

Customer Service LinkAja

Adapun customer service LinkAja yang bisa kamu hubungi selain melalui DM Twitter, kamu juga bisa menghubungi Customer Service LinkAja melalui kontak berikut ini:

  • Email: info@linkaja.id
  • Live Chat: www.LinkAja.id
  • Call Center LinkAja: 150911

Akhir Kata

Nah, demikianlah beberapa penjelasan yang bisa mimin rangkum buat kamu terkait cara mengembalikan saldo LinkAja yang hilang dengan mudah.

Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa membantu ya. Selamat mencoba guys!

Untuk informasi menarik lainnya, kamu juga bisa baca artikel berikut ini: