Cara Menghitung Deposito Sesuai Prosedur yang Benar, Wajib Paham Sebelum Deposito!

Cara Menghitung Deposito
Cara Menghitung Deposito

Swarariau.com, Tutorial Menghitung -- Cara menghitung deposito merupakan suatu hal yang perlu diketahui bagi seseorang, karena sebesar apapun kekayaan yang dimiliki seseorang sekarang harus dikelola dengan baik dan bijak. 

Banyak sekali manfaat yang didapatkan setelah mengetahui apa dan bagaimana cara menghitung deposito guna mengelola keuangan atau bahkan memberikan keuntungan tambahan bagi seseorang untuk merencanakan kebutuhan di masa mendatang. 

Banyak sekali pilihan investasi yang dapat dipilih seseorang sesuai dengan kebutuhannya masing-masing, dan salah satu diantaranya adalah deposito. 

Masa sih, kamu mau deposito tapi nggak paham sama sekali!

Memang,

Pada saat akan melakukan deposito ini akan ada penjelasan detailnya, namun sebaiknya kamu harus paham terlebih dahulu.

Nah, ketika dijelaskan kamu sudah mengerti sebelumnya! Jadi mudah paham!

Apa Itu Deposito ?

Penjelasan dari deposito sendiri adalah sebuah produk simpanan sama atau sejenis investasi sederhana dari suatu bank yang menjanjikan suku bunga tetap melalui jangka waktu tertentu.

Keunggulan yang dipunyai oleh deposito adalah suku bunga yang lebih tinggi jika dibandiungkan dengan suku bunga tabungan misalnya. 

Kemudian resiko yang sangat minim juga dimiliki oleh deposito ini.

Deposito bukan hanya dapat disimpan dalam bentuk rupiah. Melainkan ada juga simpanan berjangka dalam Valuta Asing atau dikenal dengan nama deposito valas. 

Jangka waktu yang ditawarkan oleh bank sangat beragam, dari mulai 1, 3, 5, 12, atau 24 bulan dengan suku bunga kompetitif yang disuguhkan oleh masing-masing bank kepada nasabahnya. 

Maka dari itu cara menghitung deposito juga sebuah bagian terpenting untuk dibahas.

Cara Menghitung Bunga Deposito

Guna mengetahui kisaran dari keuntungan yang didapatkan berdasarkan bunga deposito, bisa menggunakan dua cara. 

Cara menghitung deposito yang pertama adalah dengan menghitung berdasarkan seluruh total pendapatan yang akan didapatkan pada akhir jatuh tempo. 

Kemudian cara kedua adalah dengan menghitung berdasarkan keuntungan yang akan didapatkan dari bunga pada setiap bulannya. 

...Tetapi, 

Sebelum mulai mencoba menghitung bunga deposito, sebaiknya harus memastikan terlebih dahulu suku bunga yang ditetapkan oleh bank yang mendepositokan dana serta besarnya pajak yang harus dikeluarkan (jika ada).

Contoh Kasus dalam Perhitungan Deposito

...Contohnya, ada seorang pekerja bernama Ojik. Dia sudah bekerja selama 2 tahun. 

Selama bekerja tersebut Ojik hanya memiliki tabungan, padahal dia ingin meningkatkan jumlah uangnya. 

Dengan gaji yang Ojik miliki yaitu sebesar Rp 9-Rp 10 juta dia memiliki niat untuk menyisihkan 5% untuk ditabung hingga terkumpul 60 juta. 

Namun dia berniat untuk mendepositosikan Rp 40 juta saja. 

Setelah melakukan riset, Ojik memilih Bank MANDIRI dengan bunga 6 persen selama 3 bulan. 

Karena hanya tahu bunganya besar, maka Ojik bertanya-tanya seberapa besar jumlah bunga yang ia dapatkan selama setiap bulan.

Rasa penasaran Ojik terjawab sudah setelah kemudian ia bertanya kepada Costumer Service Bank MANDIRI, CS bank tersebut memberitahukan bahwasanya:

  1. Ojik akan mendapatkan bunga sebanyak Rp 157.808,00
  2. Cara menghitung bunga deposito Tegar dengan : 6%x Rp 40 juta x 30 x -80%/365

Besar 6% merupakan bunga, 40 juta adalah dana yang disetorkan Ojik, 30 disini adalah 30 hari yang berarti satu bulan. 

80 persen adalah besaran dikenai pajak berupa pajak deposito sebesar 20% dan 365 hari adalah setahun.

Maka, dapat diketahui rumus dari Bunga Deposito = Bunga x Dana Pokok Deposito x 30 hari x 80% pajak / 365 hari.

Kesimpulan

Setelah memahami menghitung deposito, sekarang dapat lebih mudah menghitung dan mencari tahu sendiri potensi keuntungan yang bisa didapatkan berdasarkan dari dana yang akan diinvestasikan. 

Akan tetapi, 

Sebelum melakukan perhitungan dengan kedua rumus di atas, pastikan untuk mengetahui terlebih dahulu setiap ketentuan sesuai dengan bank yang dipilih untuk mendepositokan dana. 

Selamat mencoba!